Rangkaian Kegiatan Meriah HUT ke-79 RI di Kecamatan Padureso
Rangkaian Kegiatan Meriah HUT ke-79 RI di Kecamatan Padureso
Untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Kecamatan Padureso menyelenggarakan berbagai kegiatan menarik yang melibatkan seluruh lapisan masyarakat. Berikut adalah rangkaian kegiatan yang akan berlangsung di Kecamatan Padureso:
-
Lomba Voli (Putra/Putri) Antar Desa/Instansi/Sekolah
Dilaksanakan pada tanggal 9, 10, dan 11 Agustus 2024 di Lapangan Voli Sendangdalem, Padureso. -
Lomba Badminton (Putra/Putri) Antar Desa/Instansi/Sekolah
Akan diadakan pada tanggal 12, 13, dan 14 Agustus 2024 di GOR H. Kuat Kaligubug. -
Lomba Gerak Jalan Antar Pelajar (SD s.d SMA)
Diselenggarakan pada tanggal 13 Agustus 2024, dengan start dari Polsek Padureso. -
Lomba Kebersihan dan Kerapihan Lingkungan (K3) Antar Desa se-Kecamatan Padureso
Dilaksanakan pada tanggal 14, 15, dan 16 Agustus 2024 di masing-masing desa. -
Malam Tirakatan
Malam tirakatan dan doa bersama ini akan diadakan pada tanggal 16 Agustus 2024 di Pendopo Kecamatan Padureso. -
Upacara Bendera
Upacara peringatan HUT RI akan digelar pada tanggal 17 Agustus 2024 di Alun-alun Kecamatan Padureso. -
Lomba Tumpeng Antar Desa/Instansi
Akan berlangsung pada tanggal 17 Agustus 2024 di Pendopo Kecamatan Padureso. -
Senam Sehat dan Gerakan Pangan Murah
Acara untuk masyarakat umum ini akan diadakan pada tanggal 18 Agustus 2024. -
Resepsi HUT RI
Resepsi dalam rangka HUT RI akan berlangsung pada tanggal 18 Agustus 2024 di Alun-alun Kecamatan Padureso. -
Lomba Karnaval Masyarakat Umum
Akan diadakan pada tanggal 19 Agustus 2024 dengan rute Padureso - Balingsal.
Rangkaian kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat nasionalisme dan kebersamaan di antara warga Kecamatan Padureso.
Penulis: Anung (09/08/2024)