Sosialisasi Gerakan Pemanfaatan Teknologi Informasi menuju Desa Pintar
Sosialisasi Gerakan Pemanfaatan Teknologi Informasi menuju Desa Pintar
Sosialisasi Gerakan Pemanfaatan Teknologi Informasi menuju Desa Pintar
PADURESO, sejumlah Kepala Desa, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama di wilayah Kecamatan Padureso mengikuti sosialisasi Gerakan Pemanfaatan Teknologi Informasi yang diselenggarakan di Pendopo Kecamatan Padureso pada Selasa (04/05/2021).
Sosialisasi diselenggarakan dalam rangka mendukung implementasi program unggulan Bupati Kebumen yaitu Desa Melek Internet (Desmeli). Program yang telah diluncurkan secara resmi oleh Bupati pada 8 Maret 2021 ini memiliki 3 aspek penting yaitu Keterbukaan Informasi Publik, Informasi dan Komunikasi dan Akses serta Edukasi Internet Positif.
Implementasinya dikecamatan Padureso, telah dimulai dengan mendaftarkan seluruh domain website Desa untuk memiliki Sertifikat SSL (Secure Socket Layer). Kedepan pelayanan oleh Pemerintah Desa di Kecamatan Padureso akan didorong dengan sistem online.
Dengan sistem online ini, Warga bisa mengajukan permohonan pengurusan surat pengantar desa melalui website. Ada 24 jenis layanan yang bisa diakses secara online dengan cara memasukan NIK dan password. Semoga dengan sistem pelayanan online ini, masyarakat lebih mudah untuk mendapatkan pelayanan dari Pemerintah Desa.
#kecamatanpadureso